Terkait WNI Eks ISIS, Ma’ruf Amin: Mereka Sudah Bukan Warga Negara Indonesia

JAKARTA, MORALRIAU.COM – Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyebut WNI yang kini berada di Suriah dan memilih bergabung dengan ISIS secara otomatis membuat kewarganegaraannya lepas dengan sendirinya.

“Sebenarnya mereka sendiri yang sudah membuat mereka itu menjadi terlepas dari kewarganegaraan dengan dia mengikuti dan dia masuk ke dalam kelompok ISIS,” ucap Ma’ruf Amin di Kantor Wapres, Jakarta Pusat, Kamis (13/2/2020).

Karena itu, Ma’ruf menagtakan pemerintah mengambil langkah untuk tidak memulangkan sebanyak 689 WNI eks ISIS yang sampai saat ini masih berada di Suriah.

“Maka kita menganggap, ya mereka sudah bukan warga negara (Inodnesia -red), kita menganggap lebih baik tidak memulangkan mereka,” ungkapnya, seperti dimuat okezone.

Lebih lanjut, ia menjelaskan pada prinsipnya pemerintah memutuskan untuk tidak memulangkan mereka karena mengingat keselamatan, dan pengaruh radikalisme serta terorisme yang dibawa.

“Mengawal yang sudah ada di sini saja sesuatu tak mudah. Melakukan radikalisasi yang sudah terpapar saja itu bukan sesuatu yang mudah. Jadi yang lebih aman dan maslahat kalau kita tak memulangkan mereka,” ujar Ma’ruf Amin. (*)

Komentar