SMPN 1 KKT Tetap Melaksanakan Program Sekolah Secara Terpadu

KTT, MORALRIAU.COM – Pembangunan dibidang pendidikan saat ini memang masih membutuhkan banyak kepedulian yang memang dibutuhkan sekolah saat ini. Kepedulian masyarakat dan pemerintah terhadap sekolah akan membuat sekolah lebih cepat majunya pendidikan secara menyeluruh. Begitu juga dengan SMPN 1 kecamatan Kampar Kiri Tengah (KKT) kabupaten Kampar, kini tetap membangun sekolah dengan program yang sudah dicanangkan.

“ KIta tetap menjalankan program yang sudah kita canangkan sebelumnya,“ Ujar Kepsek SMPN 1 KKT Sumardi, SPd MPd kepada Moralriau.com diruang kerjanya, Rabu (16/10).

Ia menambahkan dengan menjadi sekolah yang berjalan dengan program yang ada, diharapkannya semua guru, siswa benar-benar melakukan tugas mereka dengan sebaik-baiknya. Guru melakukan tugas mengajar dengan baik dan murid melakukan tugas belajar dengan baik.

Program keberhasilan olah raga, seni, akademik, Pramuka dan yang lainnya tetap dilakukan agar kedepannya prestasi siswa, guru  SMPN 1 KKT dapat meraih prestasi yang tinggi bahkan sampai kejenjang nasional. Ia mengharapkan kembali agar semua guru benar-benar melaksanakan tugasnya dengan sebaIk-baiknya.

“ Kita harapkan agar semua guru dapat menjalankan tugasnya  dengan baik,“ tambahnya mengakhiri. (MR.02/P.RAS)

Komentar