Satgas Karhutla Upayakan Pemadaman Hotspot Tersisa

DUMAI, MORALRIAU.COMĀ  – Tim Satuan Tugas (Satgas) Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Provinsi Riau terus berupaya untuk memadamkan hotspot yang tersisa akibat karhutla beberapa waktu lalu.

Adapun salah satu lokasi pemadaman yang terus dilakukan Satgas yaitu di Kelurahan Bukit Timah, Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai.

Kasi Trantib Dalmas Satpol PP Provinsi Riau, Ekadinata, menyebutkan bahwa saat ini di lapangan masih terdapat 60 anggota Satpol PP yang berjibaku untuk memadamkan titik api tersisa yang ada di Dumai.

“Kalau keseluruhan jumlah yang masih ada di lapangan sebanyak 80 orang, dari Satpol PP 60, Dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) 20 orang,” ucapnya saat dikonfirmasi melalui telepon terkait perkembangan titik api di lapangan, Minggu (29/9).

Ekadinata menjelaskan, titik api sudah sangat jauh berkurang dari sebelumnya. Namun karena daerah gambut, hotspot harus dipastikan betul-betul padam baru ditinggal petugas untuk melanjutkan pemadaman di daerah lainnya.

“Sekarang jauh berkurang, tinggal pendinginan baru bisa dilanjutkan ke lokasi berikutnya,” ujar Ekadinata.

Ia menambahkan, masih ada sekitar delapan daerah lagi yang akan dilakukan pendinginan di daerah Kota Dumai. Kondisi cuaca yang berpotensi hujan lebat sangat membantu pihaknya di lapangan dalam memadamkan api.

“Masih ada sekitar delapan daerah lagi, tapi syukurlah hujan di beberapa titik, jadi pendinginan sudah bisa dengan sendirinya,” tutupnya. (mcr)

Komentar