PKBM Mekar Jaya Fokus Meraih Kenaikan Jenjang Akreditasi

KAMPAR, MORALRIAU.COM – Dengan berusaha sekuat tenaga, pikiran dan juga semua kemampuan yang ada Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Mekar Jaya Kecamatan Kampar Kiri Hilir (KKH) Kabuapten Kampar

“Kita ingin agar akreditasi kita dapat naik dari C meraih akreditasi B “ Ujar Ketua PKBM Mekar jaya Dra Sri Utyami MPd kepada Moralriau.com diruang kerjanya, (15/10).

Ia menambahkan dengan berusaha keras tersebut dibarengi dengan kerjasama semua pihak baik itu pengurus inti, pengurus PKBM Merkar jaya, dibantu masyarakat dana pemerintah tentunya semua program yang ada akan dapat terselesaikan dengan baik. ia yakin dengan berusaha maksimal maka hasilnya juga akan maksimal didapat.

Mengenai persyaratan yang diminta OPKBM Mekar jaya, ia sudah  memenuhinya dan mengharapkan agar tidak ada lagi masalah yang dihadapi oleh PKBM .

Dia yakin dengan kerjasama semua pihak maka akan dapat dihasilkan  akreditasi yang diinginkan dan apapun yang diharapkan juga dapat diraih sesuai yang dinginkan.

Sri Utami menjelaskan bahwa PKBM Mekar jaya sudah banyak berbuat walaupun hanya dengan hal yang kecil karena suasana pedesaan harus disesuaikan dengan kawsan pedesaan. Apa yang diperbuat selama ini adalah untuk dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, ia berharap kedepanya semakin lancar dan semakin berjaya PKBM Mekar Jaya. (MR.02/P.RAS).

Komentar