Harganas, Gubri Ajak Tingkatkan Ketahanan Keluarga Berkualitas

PEKANBARU, MORALRIAU.COM – Memperingati Hari Keluarga Nasional (Harganas) Ke-27, Gubernur Riau Syamsuar mengajak semua pihak untuk menjadikan ini sebagai momentum untuk meningkatkan ketahanan keluarga yang berkualitas.

“Ayo sukseskan pelayanan Keluarga Berencana (KB) serentak sejuta akseptor pada puncak Harganas 29 Juni 2020, berencana itu keren,” ujarnya di Gedung Daerah Balai Serindit Pemerintah Provinsi Riau, Senin (29/06/2020).

Gubri Syamsuar mengatakan, sebagai elemen penting dalam masyarakat, keluarga menjadi objek dan subjek yang menentukan arah kemana bangsa ini. Kondisi psikologis masyarakat dalam menghadapi dampak pandemi Covid-19 menjadi salah satu faktor penting dan sangat menentukan dalam mengatasi dinamika permasalahan yang terjadi.

“Sehingga dapat dikatakan bahwa pertahanan keluarga diuji ditengah masa pandemi Covid-19. Hari ini keluarga nasional yang diperingati setiap 29 Juni, tahun ini diperingati dengan situasi kecemasan akibat pandemi Covid-19,” ujarnya

Lanjutnya, sehingga memberikan suasana yang berbeda dibalik kesulitan dimasa pandemi ini ternyata memberikan ruang dan peluang antar anggota keluarga untuk lebih saling mengenal.

“Terpusatnya aktifitas harian di rumah, menyebabkan sosok anggota keluarga yang selama ini tidak terperhatikan akan menjadi tampak. Akan tetapi tanpa komunikasi yang baik hal ini dapat memicu terjadinya pertikaian antar anggota keluarga,” katanya.

Syamsuar mengharapkan, oleh sebab itu di tengah pandemi Covid-19 menjadi kesempatan dan peluang bagi keluarga untuk memperbaiki dinamika yang terjadi.

“Penting bagi kita semua untuk menjadikan momentum Harganas ini sebagai momentum untuk menggugah kesadaran keluarga dalam menciptakan lingkungan yang nyaman, aman, dan kondusif dalam memperkuat ketahanan keluarga,” katanya.

Turut hadir dalam Peringatan Harganas Ke-27 Provinsi Riau, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Plt Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Riau Sri Wahyuni, Bupati dan Wali Kota se Provinsi Riau, Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Provinsi Riau (DP3PAP2KB) T. Hidayati Effiza, Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Riau Misnarni Syamsuar, Sekdaprov Riau Yan Prana Jaya, dan Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Riau. (Mcr)

Komentar