Desa Domo Butuh Bantuan Mobil Ambulance

KAMPAR, MORALRIAU.COM- Desa Domo Kecamatan Kampar  Kiri, Kabupaten Kampar sangat membutuhkan bantuan Mobil Ambulance untuk dapat membawa masyarakat ke rumah sakit atau ke Puskesmas untuk berobat. Jauhnya jarak rumah sakit dan Puskesmas memang membuat warga Desa Domo, bila mau berobat  terpaksa meminjam mobil  tetangga.

“Kita membutuhkan bantuan Mobil Ambulance karena  jarak Desa Domo dengan Kota Bangkinang dan Kota Pekanbaru sangat  jauh “ Ujar Kades Domo Firmansyah kepada Ws diruang kerjanya,( 8/1).

Ia menambahkan bantuan ambulance memang sudah dinantikan warga ,namun sampai saat ini belum ada juga bantuan dari Pemda Kampar. Ia memang akan mengusulkan hal itu kepada Pemerintah Daerah ( Pemda) Kabupaten Kampar agar dapat bantuan Mobil Ambulance.

Harapan yang sama disampaikan oleh tokoh masyarakat kabupaten Kampar H Nasril SPd MPd yang mennyatakan kepada Ws/MR bahwa mobil ambulance tentu sangat dibutuhkan pemerintah desa Domo ,karena kalau warga mau berobat akan lebih mudah dengan adanya mobil ambulance. Ia yakin Bupati  kampar akan memberikan bantuan Mobil ambulance karena untuk dapat memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan kesehatan mereka.( Ws.02/P.RAS)

Komentar